SMP NEGERI 1 MINGGIR DALAM WEBINAR PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN BERSAMA DIREKTORAT SMP KEMDIKBUDRISTEK

Pendidikan kewirausahaan mendorong peserta didik dapat mengembangkan kreativitas dan inovasi. Namun, tidak selalu peserta didik harus menjadi pengusaha atau pebisnis.

Sejauh mana pentingnya Pendidikan kewirausahaan dan dampaknya bila dipelajari sejak dini, dibahas dalam Webinar Pendidikan Kewirausahaan “Yang Muda Yang Berdaya Menuju Profil Pelajar Pancasila”.

Dalam webinar yang diselenggarakan Direktorat SMP Kemdikbudristek, pada tanggal 22 Juli 2022, SMP Negeri 1 Minggir diwakili oleh Kepala Sekolah (Bapak Ahmad Nurtriatmo, S.Pd., M.Pd) mendapat kesempatan untuk menjadi narasumber dan memaparkan kegiatan kewirausahaan yang telah dilakukan sekolah. Webinar tersebut ditayangkan secara live melalui kanal youtube Direktorat SMP.

Acara dimulai dengan sambutan dari Bapak Drs. I Nyoman R. Kurniawan, M.T selaku Direktur Sekolah Menengah Pertama. Narasumber lain yang turut menjadi pembicara dalam webinar yaitu Ibu Maulani Mega Hapsari, selaku Koordinator Bidang Peserta Didik SMP dan Bapak Mohammad Laiyin Nento, selaku Tim Pelatih Pusdiklat Kwarnas.

SMP Negeri 1 Minggir tentu berharap peran dari sekolah dapat mewujudkan semangat siswa sejalan dengan Profil Pelajar Pancasila.

SMP NEGERI 1 MINGGIR TETAP BERPRESTASI DI SAAT PANDEMI

Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Kembali menyelenggarakan lomba Gladhi Kawruh Tahun 2022. Bertempat di SMP Negeri 1 Sleman, hari Kamis (24 Februari 2022), diikuti sebanyak 52 SMP se – Kabupaten Sleman.

Tim SMP Negeri 1 Minggir yang diwakili oleh Manda Artini (7C), Afifah Zahraini (8B) dan Lucia Rahajeng A (8F) tampil bersinar mulai dari berhasil masuk ke babak final hingga meraih Juara 2 Lomba Gladhi Kawruh Kabupaten Sleman Tahun 2022.

Sekolah – sekolah yang menjadi juara di Lomba Gladhi Kawruh Tahun 2022 antara lain :

Juara 1 : SMP Negeri 1 Godean

Juara 2 : SMP Negeri 1 Minggir

Juara 3 : SMP Negeri 1 Ngemplak

Juara 4 : SMP Negeri 4 Pakem

Juara 5 : SMP Negeri 1 Sleman

WORKSHOP PENGEMBANGAN KURIKULUM SMP NEGERI 1 MINGGIR TP. 2021/2022

Guna mendukung dan menyukseskan kegiatan pendidikan dan pembelajaran di Tahun Pelajaran 2021/2022, SMP Negeri 1 Minggir kembali mengadakan Workshop Pengembangan Kurikulum yang dilaksanakan pada tanggal 2 Agustus 2021 secara daring melalui aplikasi google meet. Kegiatan dimulai dari pikul 12.30 sampai pukul 14.30 wib.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Kasi Kurikulum SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman (Ibu Supraptiningsih, S.Pd), Pengawas sekolah (Drs. Sudarwanto, M.Pd), Komite sekolah (Bapak Arif Marwanto, M.Pd), perwakilan orangtua siswa, Kepala Sekolah, Guru dan karyawan serta pengurus OSIS sebagai perwakilan siswa.

Dengan diselenggarakannya workshop ini, SMP Negeri 1 Minggir diharapkan menjadi sekolah yang semakin unggul sesuai dengan visi sekolah yaitu Bernas Global (Berstandar Nasional, Berwawasan Global, Peduli Lingkungan).

 

PPDB SMP NEGERI 1 MINGGIR

PPDB SMP NEGERI 1 MINGGIR dilaksanakan mulai tanggal 17 Juni s.d 26 Juni 2021. berikut ini informasi terkait PPDB silahkan dipelajari dan dicermati

JUKNIS PPDB

SOSIALISASI PPDB KABUPATEN SLEMAN

BROSUR PPDB SMP NEGERI 1 MINGGIR

PANDUAN MENGAJUKAN AKUN DAN PENDAFTARAN MANDIRI

VIDEO TUTORIAL PENGAJUAN AKUN DAN PENDAFTARAN MANDIRI

PENGUMUMAN PENDAFTAR SEMENTARA

In House Training Penyusunan Administrasi Pembelajaran dan Uji Publik Kurikulum SMP Negeri 1 Minggir

SMP Negeri 1 Minggir sukses mengadakan In House Training Penyusunan Administrasi Pembelajaran dan Uji Publik Kurikulum bekerja sama dengan LPMP Daerah Istimewa Yogyakarta pada tanggal 25-27 Juni 2018. Pada acara pembukaan turut hadir Kepala Bidang Pembinaan SMP Bapak Drs. Ery Widaryana, MM, Pengawas SMP Negeri 1 Minggir Bapak Drs. Sardiyono serta Ketua Komite SMP Negeri 1 Minggir Bapak Suryono.

Salah satu tujuan diadakan kegiatan ini adalah mempersiapkan kelengkapan mengajar dan melaksanakan kegiatan penilaian dengan baik dan benar sebelum kegiatan pembelajaran dimulai. Selain itu diharapkan prestasi SMP Negeri 1 Minggir baik akademik maupun non akademik menjadi lebih baik lagi.

Motivasi Ujian Bagi Siswa Kelas IX di SMP Negeri 1 Minggir

WhatsApp Image 2018-04-07 at 17.47.24

Pada hari Sabtu 7 April 2018 kemarin, SMP Negeri 1 Minggir sukses melaksanakan motivasi ujian dalam rangka menghadapi USBN dan Ujian Nasional. Pada acara motivasi ini peserta didik bersama Orang tua/ wali murid duduk berdampingan dan terlihat cukup antusias mengikuti acara ini.

Acara motivasi kali ini terbagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama bagi siswa yang beragama Kristen dan Katholik pada pukul 16.00 – 18.00 wib. Sedangkan sesi kedua bagi siswa yang beragama Islam pada pukul 19.30 – 22.00 wib.

Kemah Galang SMP Negeri 1 Minggir Tahun 2017

SMP Negeri 1 Minggir mengadakan kemah galang pada tanggal 4 s.d 6 Maret 2016. Kegiatan kemah kali ini dilaksanakan di Bumi Perkemahan Pengembangan Kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta. Siswa-siswi berangkat dari Sekolah pada Sabtu pagi pukul 07.00 dan kembali ke sekolah pada hari Senin sekitar pukul 15.00. Meskipun sempat diguyur hujan pada hari pertama, namun di hari kedua dan ketiga cuaca cukup cerah, sehingga semua kegiatan yang telah direncanakan dapat terlaksana dengan baik.

Psikoedukasi Sekolah Bebas Bullying

Bullying menurut PekA (Peduli Karakter Anak) adalah penggunaan agresi dengan tujuan untuk menyakiti orang lain baik secara fisik maupun mental.

Macam-macam bullying :

  1. Verbal
  2. Fisik
  3. Mental
  4. Cyber Bullying

Beberapa waktu yang lalu, SMP Negeri 1 Minggir bekerja sama dengan Puskesmas Minggir mengadakan Psikoedukasi Sekolah Bebas Bullying. Tujuan dari kegiatan ini salah satunya yaitu mengurangi dan menghentikan kasus Bullying di SMP Negeri 1 Minggir. Tidak hanya siswa, guru dan karyawan saja yang terlibat, seluruh warga sekolah dilibatkan dalam kegiatan ini. Sosialisasi ini dilakukan oleh kader sebaya, guru, guru bk, sertas psikolog dari puskesmas. Setelah kegiatan Psikoedukasi semua peserta membuat komitmen yang diwujudkan dengan tanda tangan sertas kata-kata komitmen untuk tidak melakukan bullying.